BERITA TERKINI - Medina Zein yang menggugat Irwansyah secara hukum dikenal sebagai hijabers sukses di usia muda. Omzet bisnisnya mencapai miliaran.
Medina Zein menggapai kesuksesan di usia yang sangat muda, saat usianya baru 24 tahun. Medina mengaku menggunakan modal sendiri, bukan kucuran dana dari orangtua maupun bank saat memulai bisnisnya di dunia kecantikan.
Medina memulai bisnis dengan merilis produk perawatan wajah. Bisnis dimulai ketika ia bertemu seorang dokter di kursus kecantikan singkat yang diikutinya setelah kuliah. Medina diajari bagaimana membuat produk kecantikan hingga membuka klinik sendiri. Ibu dua anak itu pun mulai bekerjasama dengan dokter dan apoteker untuk membuat produk perawatan wajah.
Produk miliknya dipasarkan melalui online. Bahkan untuk pengiriman awalnya, ia mengantarkan sendiri tanpa bantuan jasa titipan kilat seperti JNE atau Tiki. Demi niatan untuk sukses berbisnis, Medina rela sewa kendaraan dalam melakukan pengantaran.
Foto: Dok. Instagram @medinazein |
"Sewa motor dan mobil untuk pengantaran produk ke konsumen langsung sehabis suami pulang kantor. Dalam usaha itu harus berani dalam mengambil risiko," tambah pemilik PT Medina Global Care itu.
Kini bisnis Medina Zein sudah semakin banyak, bukan hanya produk perawatan saja. Dia mencapai titik kejayaannya pada 2016 dan 2017 saat mulai berbisnis kue kekinian Bandung Makuta bersama para artis seperti Laudya Cynthia Bella dan Irwansyah.
Namun ternyata sekarang bisnis yang melambungkan namanya itu malah menjadi bumerang untuknya. Dia dan Irwansyah harus berseteru. Medina melaporkan suami Zaskia Sungkar itu ke polisi atas dugaan penggelapan.
Sebenarnya selain kue artis Bandung Makuta, masih ada sejumlah bisnis Media lainnya yang membuatnya jadi miliuner di usia muda. Berikut deretan bisnis dari istri Lukman Azhari itu:
1. Bisnis Skin Care
Medina Zein merupakan pemilik lini kecantikan MD Glowing. Dia menjual berbagai produk perawatan wajah sejak 2013. Bisnis produk kecantikannya ini meraih sukses karena Medina kerap meng-endorse para selebgram hijab. Produknya pun disukai para konsumen karena diyakini ampuh merawat kecantikan.
2. Bisnis Klinik Kecantikan
Setelah sukses dengan lini kecantikan MD Glowing, Medina Zein mendirikan MD Clinic. Berawal dari hanya satu klinik di Bandung, bisnisnya itu sudah memiliki banyak cabang di berbagai kota di Indonesia di antaranya di Makassar, Jakarta, Depok, Bogor, Surabaya, hingga Samarinda. Klinik kecantikannya menawarkan berbagai perawatan seperti infus kromosom, botox, peeling, IPL (Intense Pulse Light), Radio Frequency (RF), hingga facial.
3. Bisnis Butik
Medina juga merambah usahanya dengan mendirikan Medina Zein Boutique. Melalui labelnya itu, dia merilis berbagai kebutuhan busana muslimah seperti hijab, khimar dan gamis. Butiknya ini dibukanya secara perdana pada 2014. Sebelum kini berseteru, Medina sempat menggandeng Zaskia Sungkar untuk berkolaborasi merilis busana.
4. Bisnis Travel Umroh
Medina Zein memutuskan untuk berbisnis travel umrah pada 2016 saat merasakan kesulitan untuk memberangkatkan umrah para karyawannya. Perusahaan travel umrahnya itu dinamai MedinaZein Tour & Travel di bawah naungan PT. Medina Global Travelindo
"Kalau pakai travel orang tuh ribet mengurusnya. Jadi sekarang setiap enam bulan sekali alhamdulillah aku bisa berangkatin dua orang karyawanku ke sana. Aku ingin banget semua karyawanku merasakan umrah, bisa berdoa di sana (Tanah Suci)," ujar wanita lulusan Jurusan Kebidanan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Budhi Luhur, Bandung itu saat diwawancara Wolipop pada pertengahan 2016.
5. Bisnis Kosmetik
Medina Zein juga mencicipi bisnis lipstik seperti yang kini dilakukan para artis Indonesia. Medina merilis berbagai lipstik melalui merek MD Cosmetics. Lipstik dari MD Cosmetics dijual dengan harga mulai dari Rp 49 ribu hingga Rp 115 ribu.[dtk]
Loading...
loading...