CMBC Indonesia - Baru-baru ini YouTuber Baim Wong mendapatkan kecaman dari netizen, usai mempermalukan pria tua di muka umum.
Kini, banyak netizen yang menuding Baim Wong telah mempermalukan seorang pria tua di muka umum tersebut.
Tak hanya mempermalukan pria itu, Baim Wong juga dinilai telah bersifat angkuh dan tidak sopan terhadap orang yang lebih tua darinya.
Dilansir dari kanal YouTube Baim Paula, tampak Baim Wong tengah terlibat percakapan serius dengan seorang pria tua di depan gerbang rumah.
Diketahui lebih lanjut bahwa pria tersebut telah mengikuti Baim Wong sejak tadi dengan menggunakan sepeda motornya.
Risih karena diikuti, Baim Wong akhirnya mulai merasa kesal dengan pria tua tersebut.
“Terus apa hubungannya dengan saya? Ngejar-ngejar saya minta uang. Ngikut-ngikutin saya sampai berapa kilo tadi? Ngapain?” ucap Baim Wong memarahi pria tua di hadapannya.
Pria tua yang dimaki itu kemudian mengungkapkan kepada Baim Wong bahwa dirinya ingin meminta bantuan dana melalui barang dagangannya.
“Minta dana aja buat bantu jualan saya. Saya jualan ini,” kata pria tua itu.
Namun tampaknya, Baim Wong yang telah terlanjur emosi salah paham dengan maksud dari pria tua itu.
Baim Wong mengira jika pria tua mengikuti dirinya sebab hendak mengemis darinya.
“Jangan. Ngapain ngemis-ngemis gitu,” ucap Baim Wong.
Tak sampai di situ, Baim wong justru memanggil beberapa tukang ojek online yang berada di sekitarnya saat itu.
Ia memberikan sejumlah uang kepada tiap tukang ojek tersebut dan membandingkan mereka dengan sang pria tua yang menghampirinya.
“Tuh kayak dia tuh kerja,” ucap Baim Wong menunjuk sejumlah tukang ojek online.
Atas perbuatannya tersebut, warganet berbondong-bondong mengecam perbuatan yang dilakukan oleh Baim Wong.
Nama Baim Wong bahkan sempat menjadi trending topic di Twitter dengan ribuan cuitan yang geram terhadapnya.
Baim Wong dianggap telah merendahkan dan melukai hati pria tua tersebut.
Padahal selama ini Baim Wong sendiri yang telah membangun image mengenai dirinya yang senang memberi pertolongan kepada sesama sehingga tak heran jika masyarakat awam sedikit berharap kepada dirinya.
“Tadi malem lewat Tiktoknya ampun ga tega tau. Kalo itu bapakku udah ku gecek2 si Baim. Lagaknya kek paling kaya, maksudnya apa pamer2 bagi ke ojol depan bapaknya sumpah sakit ati banget jadi keinget bapak di rumah,” tulis akun @BearWednesday.
“Kalo ga mau diikutin ya ga usah bikin konten bagi2 rezeki ke orang yang kurang mampu, meskipun diikuti berkilo2 tuh pasti risih tapi itu bagian dari resiko konten yang udah dia buat, pasti ada kejadian dia diikutin/ada orang yang minta rezeki ke dia,” cuit akun @intanazmiaa.[suara]
Loading...
loading...